Google Ranking, Cara mudah bagi yang “Berduit”

Artikel SEO kali ini akan membahas tentang Google ranking, tetapi tekniknya bagi orang yang “Berduit”. Ya, jika memang Anda memiliki budget berlebih, maka teknik ini boleh Anda terapkan. Dengan memiliki budget, maka Anda pun bisa mendapatkan hasil yang lebih cepat dibandingkan teknik yang alami, yang menghabiskan waktu hingga minimal 6 bulan. Tetapi memang teknik ini membutuhkan sedikit “Bumbu” sehingga bisa berhasil dengan sukses, dan tetap saja potensi gagal itu masih ada walaupun persentasenya dapat diperkecil. Mari baca selengkapnya.

Google Ranking, Cara mudah bagi yang “Berduit”

Google Ranking – Teknik jitu SEO

Anda sudah mengetahui bahwa Off page SEO terbaru yang efektif sekarang ini harus dari website yang benar-benar website. Jadi sebuah website yang hidup. Jika Anda mengelola PBN (Private Blog Network) sendiri memang bisa, namun cukup merepotkan, dan masih ada resiko ketahuan oleh bot crawling Google. Karena itu Anda bisa menyiapkan budget, kemudian mengadakan lomba SEO. Mengapa lomba SEO? Mari temukan jawabannya.

Lomba SEO

Alasan mengadakan lomba ini sama dengan orang-orang yang pernah mengadakan lomba SEO sebelumnya. Mungkin Anda sering melihat perusahaan besar mencoba meranking keyword yang mereka incar dengan mengadakan lomba, mulai dari Disdus, bahkan hingga perusahaan sekelas Mercedes-Benz. Tetapi budgetnya cukup besar, bisa puluhan juta rupiah. Namun yang bekerja nanti adalah peserta SEO. Jadi di sini keduanya sama-sama diuntungkan. Bahkan yang tidak menang pun, asalkan sudah terdaftar menjadi peserta mendapatkan kaos gratis. Walaupun memang tidak semua yang mengadakan lomba SEO membagikan kaos gratis, hanya beberapa perusahaan besar saja.

Rahasianya yakni backlink yang didapat. Jadi perusahaan yang mengadakan lomba mewajibkan peserta untuk mereview sesuatu dari perusahaan mereka, dan memberikan backlink ke website perusahaan tersebut. Biasanya akan ada keyword tertentu yang disyaratkan. Untuk menjadi pemenang harus menyertakan keyword dengan link tersebut. Anda dapat membayangkan jika yang menjadi peserta itu sebanyak 500 orang. Di sini berarti website perusahaan yang mengadakan lomba SEO tersebut akan memperoleh 500 backlink berkualitas. Anggap saja memiliki 500 Private Blog Network. Backlink ini yang nantinya dapat meningkatkan Google Ranking perusahaan tersebut.

Backlinks maut

Backlinks yang didapatkan tersebut dapat disebut backlinks maut. Karena seiring waktu, backlinks itu akan mengeluarkan performanya dan membuat keyword perusahaan paling tidak masuk top 10. Biasanya ada perusahaan yang mengincar keyword long tail, atau keyword panjang, dan beberapa lagi mengincar keyword yang pendek, jadi keyword yang benar-benar menjual dengan tingkat persaingan tinggi. Ini semua memungkinkan untuk dicapai, sebab rata-rata peserta akan menggunakan website mereka yang sudah mempunyai “Age” atau sudah aktif cukup lama. Dan walaupun mereka sudah selesai mengikuti lomba, mereka tetap akan terus mengupdate blog atau website mereka dengan artikel baru. Sekian artikel tentang Google ranking, cara mudah bagi yang “Berduit”. Semoga bermanfaat.